Statistik Menarik Dari Blog mainan LEGO Indobrickville Pada Ulang Tahun Yang Pertama

Riset mainan LEGO | Sumber foto: Perusahaan LEGO


Blog mainan LEGO Indobrickville akan menampilkan statistik pada ulang tahun yang pertama pada tanggal 19 Juli 2021. Bagi anda yang menggemari permainan LEGO dan telah mengikuti blog Indobrickville, tentunya statistik ini akan menarik bagi anda.

Ulasan statistik mainan LEGO dari blog Indobrickville

Mari kita lihat bersama data yang menarik ini. Statistiknya menarik dari blog LEGO® ini per tanggal 19 Juli 2021 adalah:

Jumlah halaman pembahasan LEGO

Jumlah halaman LEGO adalah sebanyak 8 halaman pembahasan mainan LEGO yang terdiri dari:

  • Halaman utama pembahasan mainan LEGO

  • Halaman mengenai kami yang berisikan latar belakang pengarang blog serta sejarah dari blog

  • Halaman pembahasan sejarah lengkap dari Perusahaan LEGO dan permainan LEGO itu sendiri

  • Halaman kumpulan artikel yang membahas mengenai segala sesuatu yang unik dari produk LEGO® maupun perusahaan LEGO

  • Halaman wawancara terhadap para penghobi LEGO dari Indonesia maupun mancanegara dan juga para desainer LEGO®

  • Halaman yang berisikan segala berita terkini dari produk LEGO® dan perusahaan LEGO

  • Halaman yang membahas ulasan dari set LEGO®

  • Halaman untuk dapat berkomunikasi dengan pengarang blog LEGO Indobrickville

Diorama kota LEGO | Sumber foto: Koleksi pribadi

Total artikel pembahasan permainan LEGO

Total artikel LEGO yang telah diposting adalah 115 artikel mengenai LEGO yang terbagi menjadi:

  • 8 artikel mengenai Sejarah LEGO®

  • 3 artikel mengenai keunikan mainan LEGO

  • 54 artikel wawancara dengan penghobi LEGO®

  • 36 artikel berita LEGO®

  • 14 artikel mengenai ulasan set LEGO®


Penghobi LEGO yang telah diinterview

Penghobi mainan LEGO yang telah diinterview berjumlah 51 Hobbyist LEGO baik dari Indonesia maupun mancanegara yang kesemuanya terbagi menjadi:

  • Jumlah desainer yang telah diinterview 1 orang Desainer resmi Perusahaan LEGO dan 1 orang pensiunan Desainer Perusahaan LEGO

  • Fotografer LEGO sebanyak 18 orang

  • Pembuat diorama LEGO sebanyak 21 orang

  • Perakit MOC sebanyak 21 orang

  • Kolektor LEGO sebanyak 10 orang

  • Pembuat animasi stop motion berjumlah 1 orang

  • Pembuat cerita LEGO berjumlah 1 orang

Diorama kota LEGO | Sumber foto: Koleksi pribadi

Statistik Penghobi mainan LEGO dari Indonesia


Harap diperhatikan untuk angka total dari setiap kategori tidak akan bulat berjumlah 51 orang dikarenakan banyak dari penghobi mainan LEGO dimasukan ke lebih dari 2 kategori klasifikasi.

Sedangkan statistik yang terkait dengan hobbyist LEGO di Indonesia adalah:

  • Jumlah penggemar LEGO asal Indonesia yang telah diwawancara adalah 20 orang penghobi LEGO Indonesia yang masuk ke dalam beragam kategori yang berarti orang Indonesia yang diwawancara memiliki porsi sebesar 39,2% dari total wawancara.

  • Dari 20 orang Indonesia yang di wawancara, sejumlah 11 orang adalah fotografer LEGO yang berarti 55% dari peserta wawancara merupakan fotografer LEGO.

Dari data di atas, terlihat Persentase senilai 39,2% penggemar LEGO Indonesia yang diwawancara cukup mengembirakan dan pengarang berharap pada tahun kedua blog Indobrickville ini, persentase dari penghobi LEGO Indonesia yang diwawancara dapat meningkat menjadi setidaknya 50% dari total wawancara.

Selain menambah jumlah penggemar mainan LEGO Indonesia yang diwawancara, pengarang juga perlu mewawancara lebih banyak lagi penghobi LEGO dari kategori lain selain fotografer LEGO.

Sumber foto:

  • The LEGO Group. “The LEGO Group reveals first prototype LEGO® brick made from recycled plastic,“ press release, June 23, 2021, on LEGO website, https://www.lego.com/en-us/aboutus/news/2021/june/prototype-lego-brick-recycled-plastic accessed June 2021.

  • Budiman, Iwan 2021. “Diorama kota LEGO”, LEGO photo, 1000×750 pixels, Residence of Iwan, Jakarta Utara.

  • Budiman, Iwan 2021. “Diorama kota LEGO”, LEGO photo, 1000×600 pixels, Residence of Iwan, Jakarta Utara.

Previous
Previous

Pengurangan Bahasa Inggris Dalam Blog LEGO Indobrickville

Next
Next

LEGO® MOC Creator dan Kontestan LEGO Masters Swedia 2020 - Sarah Beyer