Set Baru LEGO® 76178 – Daily Bugle


Billund, 18th May 2021: Hari ini, Perusahaan LEGO telah mengumumkan LEGO® Daily Bugle set, sebuah versi mendetail dari bangunan perusahaan surat kabar yang terkenal, lengkap dengan kantor-kantor editor yang banyak permintaaannya, J. Jonah Jameson dan Peter Parker. Set ini didesain untuk orang dewasa, dan saat ini merupakan set LEGO® Marvel yang paling tinggi dengan ukuran ketinggian 82 cm dan menggunakan 3.772 komponen.

The LEGO® Daily Bugle ini sangat mendetail pada bagian dalam dan bagian luar dan terdiri dari tiga lantai, jalan sisi depan dan gang belakang. Keseluruhan set ini dibuat secara modular dalam arti anda dapat melepas tembok dan lantainya untuk bermain dengan bagian dalamnya.

Billund, 18th May 2021: Today, the LEGO Group reveals the new LEGO® Daily Bugle set, an intricate version of the iconic newspaper building, complete with the demanding editor, J. Jonah Jameson’s, and Peter Parker’s offices. Designed for grown-ups, it is the tallest LEGO® Marvel set to date standing at 82cm tall and featuring 3,772 pieces.

The LEGO® Daily Bugle is incredibly detailed both inside and out, with three floors, the front street and the back alley. The whole set is also modular meaning you can remove walls and floors to get to the action within.

Pada bagian dalam bangunan terdapat beberapa lokasi yang terkenal dari beragam Spiderman universe seperti pintu depan yang dapat terlihat dihancurkan oleh ledakan dan ruang berita pada lantai satu lengkap dengan perabotan kantor seperti meja dan komputer juga lengkap dengan donat dan makanan lainnya!

Naik ke lantai dua, penjahat Green Goblin dapat dilihat menghancurkan sebuah jendela agar dapat masuk ke kantor Peter Parker di mana kameranya siap mengambil adegan untuk berita mendatang. Lantai atas terdiri dari kantor Betty Brant dan J. Jonah Jameson.

Selain detail pada bangunan, set ini terdiri dari 25 minifigure termasuk si Spiderman sendiri dan kawan maupun lawannya seperti Gwen Stacy, Venom, Mysterio, dan Doctor Octopus. Set ini juga memfitur minifigure eksklusif seperti Daredevil dan Blade.

Within the building there are several famous settings from the various universes, including the ground floor entrance that can be destroyed to look like an explosion has taken place and the newsroom on the first floor complete with the usual office furniture of desks and computers, but also much needed donuts and other treats!

Moving up to the second floor, the villainous Green Goblin can be seen smashing a window to get to Peter Parker’s office where his camera lies waiting for the next story. The top floor also features both Betty Brant and J. Jonah Jameson’s offices.

The detail doesn’t stop with the building, as the set includes a huge cast of 25 minifigures, featuring Spidey himself alongside his most famous friends and foes, such as Gwen Stacy, Venom, Mysterio, and Doctor Octopus. The set also features new exclusive minifigures including Daredevil and Blade.

Mark John Stafford, selaku Set Designer LEGO® mengomentari “Ketika saya berusia tujuh tahun, saya memperoleh komik pertama Spider-man dan saya selalu berimajinasi untuk merakit sebuah model LEGO® untuk Daily Bugle dan bermain dengan Spiderman beserta rekan-rekannya pada beragam konflik melawan musuh-musuhnya.

“Salah satu elemen favorit saya adalah Green Goblin yang terbang ke dalam bangunan melalui jendela. Dapat mendesain kejadian ini dalam set LEGO® merupakan impian saya yang akhirnya dapat saya wujudkan!”

Bangunan yang megah ini merupakan sebuah tantangan besar kepada perakit LEGO® dan fans Spider-Man berkat ukuran bangunan ini dan detailnya yang rumit. Apakah set ini digunakan sebagai bagian dari koleksi atau digunakan sebagai satu-satunya bangunan, pastinya set ini sangat pantas sebagai sebuah pajangan.

Mark John Stafford, LEGO® Set Designer commented “I was seven years old when I was given my first Spider-man comic and I have always had an image of creating a LEGO® model of the Daily Bugle and having Spidey and his Amazing Friends in conflict with his various enemies.”

“One of my favourite elements is the Green Goblin flying inside the building through the window. Being able to design a moment of frozen action like this in a LEGO® set has always been a dream and I finally got to make it happen!"

The impressive building is a true challenge for LEGO® builders and Spider-Man fans alike thanks to its large scale and intricacies. Whether it’s part of a wider collection or a standalone piece it’s a set worthy of display.

LEGO® Daily Bugle set ini tersedia dengan harga €299,99 / £274,99 / $299,99 dari LEGO® Stores dan LEGO.com mulai dari 26 Mei untuk anggota LEGO VIP dan pada 1 June, 2021 untuk masyarakat awam.

Set ini direkomendasikan untuk: Usia 18+. Model ini memiliki dimensi: Tinggi 82 cm, Panjang 35 cm, Lebar 27 cm. Set ini memiliki 3.772 komponen.

Apakah anda akan membelinya? Tinggalkan pendapat anda pada bagian komentar di bawah.

LEGO® Daily Bugle set is available for €299,99 / £274,99 / $299,99 from LEGO® Stores and LEGO.com from 26th May for LEGO VIP members and 1st June, 2021 for all.

This set is recommended for: Age – 18+ . The model measures: Height: 82 cm, Length: 35 cm, Width: 27 cm. It contains 3.772 pieces of bricks and parts.

Will you buy it? Leave any of your thought at the comment section below.

Sumber berita (Source):

  1. LEGO Press Release (18 Mei 2021)

Sumber berita (Source):

Previous
Previous

Set Minifigure LEGO Everyone is Awesome

Next
Next

LEGO® MOC Creator - Gagan