Set Baru LEGO 76989 LEGO® Horizon Forbidden West™ Tallneck
Billund, Denmark 15 Febuari, 2022: Perusahaan LEGO dan Playstation telah bekerjasama untuk memberikan para penggemar dari dua merek ini sebuah set pertama LEGO® yang terinspirasi dari dunia Horizon Forbidden West. Bekerjasama dengan pengembang Guerilla, kolaborasi ini akan menciptakan ulang fitur dari videogame Horizon Forbidden West dan merubah pengalaman di dalam game ini dalam bentuk komponen LEGO untuk para penggemar di seluruh dunia. Didesain sebagai model yang dirakit untuk dipajang, set dengan 1.222 komponen ini pasti akan membawa para penggemar ke era abad ke-31 dan mendorong imaginasi terus menerus selama proses perakitan set dari dunia Horizon ini.
Set LEGO untuk orang dewasa ini akan membawa para hobbyist LEGO ke dalam dunia petualangan melalui Aloy, seorang pemburu mesin yang gigih dan sebuah Tallneck, mesin ikonik yang sangat menginsiprasi yang digunakan Aloy untuk mengkesplorasi daerah di sekelilingnya saat misi untuk mengembalikan ketertiban dan keseimbangan di Horizon Forbidden West. Termasuk di dalam set ini adalah aksesoris kepala untuk Aloy, mesin the Watcher yang tersedia dalam pilihan warna mata biru, kuning atau merah dan busur miliknya serta tombak yang terbuat dari komponen LEGO.
Selain itu mesin Tallneck yang terlihat nyata dengan bentuk piringan mulus pada bagian kepala dan kaki ramping yang panjang menambah kemiripan dari model ini. Para hobbyist LEGO dapat menyelesaikan rakitan mereka dengan menambahkan background yang indah dan mendetail seperti pohon birch yang terbuat dari LEGO, rumput tinggi dan lampu merah jalan yang berkarat. Dengan adanya background ini akan membuat set pajangan ini menjadi lengkap dan menarik di pandang mata.
“Bekerja sama dengan Guerilla sangatlah mengesankan” kata Isaac Synder, Desainer di Perusahaan LEGO. “Tim Guerilla sangat berhasrat pada dunia Horizon Forbidden West dan sangat banyak membantu untuk memastikan kami menciptakan set ini dengan nyata dalam bentuk LEGO. Berkat kolaborasi ini kami dapat mengikutsertakan semua aspek ikonik dari Horizon Forbidden West, mulai dari mesin-mesin, reruntuhan misterius, suku-suku unik dan pemandangan yang menakjubkan. Terdapat rasa hormat yang besar antara tim desain dengan semua orang yang terlibat dan mereka semua sangat senang melihat set ini terealisasi! Harapan kami adalah semua orang yang merakit set ini akan merasakan keseruan yang sama dengan saat kami merancangnya.”
Set LEGO Horizon Tallneck ini memiliki 1.222 komponen dan memiliki tinggi 34 cm, panjang 23 cm dan lebar 17 cm. Set dapat dibeli pada bulan Mei 2022 melalui LEGO.com, LEGO brand Retail Stores dan juga penjual retail lainnya di seluruh dunia dengan harga resmi 79.99 EUR/ 79.99 USD / 69.99 GBP / 129.99 AUD / 99.99 CAD.
Apakah kamu sudah melakukan pre-order untuk game ini? Bagaimana pendapatmu akan set ini? Berikan pendapatmu pada kolom komentar di bawah!
Sumber berita (Source):
LEGO Ambassador Network
Tautan dihilangkan karena kerahasiaan (Weblink removed due to confidentiality)