Set baru LEGO® 21333 IDEAS THE STARRY NIGHT
17 Mei 2022: Sebagai bentuk penghormatan kepada lukisan terkenal Vincent van Gogh, Perusahaan LEGO telah mengungkapkan set LEGO® Ideas The Starry Night. Set yang indah ini didesain oleh Truman Cheng, seorang LEGO fan berusia 25 tahun dari Hong Kong melalui submisinya ke platform LEGO Ideas dan diciptakan bersama dengan Museum of Modern Art (MoMA) di New York.
Lukisan terkenal Vincent van Gogh yang diciptakan pada tahun 1889 ini direka ulang dalam bentuk tiga dimensi menggunakan LEGO, dengan penekanan kuat pada teknik kuas sang artis dan pilihan warna. Inspirasi lukisan ini adalah pemandangan dari jendela van Gogh saat dia tinggal di Biara Saint-Paul de Mausole asylum in Saint-Rémy, Perancis selama 12 bulan.
The Starry Night merupakan salah satu lukisan yang paling terkenal di dunia dari karya-karya pasca impresionis dan merupakan salah satu favorit para pengunjung yang datang ke Museum of Modern Art sejak lukisan ini pertama kalinya hadir pada tahun 1935.
Para penggemar seni dapat menukar papan cat mereka dengan komponen LEGO dan menciptakan ulang mahakarya dunia yang sangat terkenal ini. Dari bintang yang berkelap kelip dan bulan yang memesona hingga desa Provence yang sedang tidur, lukisan van Gogh ini telah dibawakan secara spektakular menjadi hidup dalam bentuk LEGO dan masih menangkap teknik kuasan dari sang artis.
Sebagai penghormatan kepada artis Vincent van Gogh, set ini menyertakan sebuah minifigure van Gogh, lengkap dengan kuas, papan cat, dudukan lukisan dan sebuah printed tile yang kesemuanya dapat dipasang pada sebuah dudukan lengan yang dapat melambangkan dirinya sedang melukis. Set yang mendetail ini dapat dipajang pada permukaan atau digantung di dinding dengan fitur gantungan.
Ketika sedang mengembangkan konsep awalnya, Truman Cheng, seorang murid S3 dan penggemar LEGO sedang bermain dengan komponen LEGO ketika dirinya menyadari dengan menumpuk komponen LEGO menjadi satu dengan interval acak menyebabkan set LEGO menyerupai kuasan ikonik van Gogh.
“Merupakan suatu olahraga otak dengan dapat menciptakan trik dan teknik untuk menangkap keseluruhan dari lukisan orisinal.” kata Cheng ketika membahas desainnya “Gerakan kuasnya ke segala arah pada bagian bulan dan awan yang berputar, jadi ada beberapa penggunaan kreatif dari komponen bracket dan clip LEGO.”
Set ini dirancang untuk usia 18+ dan memiliki panjang 28 cm, lebar 21 cm dan tinggi 28 cm dan terdiri dari 2.316 komponen LEGO. Harga dari set ini adalah sebesar £149,99 / €169,99 / $169,99 / 259,99 AUD / 219,99 CAD pada negara yang menggunakan kurs mata uang tersebut. Set dapat dibeli oleh member VIP LEGO dan MoMA pada 25 Mei 2022 dan oleh umum pada 1 Juni 2022 melalui toko resmi LEGO atau MoMA secara .
Bagaimana pendapat kamu akan set ini? Apakah kamu mau membelinya? Berikan pendapatmu pada kolom komentar di bawah!
Sumber berita (Source):
LEGO Ambassador Network
Tautan dihilangkan karena kerahasiaan (Weblink removed due to confidentiality)