Review LEGO 40226 Birthday Buddy
Set mainan LEGO 40226 tema ulang tahun
Kebetulan anak kedua pengarang baru saja merayakan ulang tahun yang ke-2. Pengarang sudah lama memiliki set mainan LEGO 40226 ini tapi belum pernah mengulasnya. Mungkin karena set ini cukup kecil dan dirasa tidak penting. Tetapi begitu ada anak pengarang yang berulang tahun, maka pengarang langsung mengeluarkannya. Yuk dibaca review LEGO keluaran tahun 2016 dari Perusahaan LEGO aka The LEGO Group.
Yang menarik dari review set LEGO 40226
Sebelum pengarang melakukan ulasan, pengarang sedikit mencari latar belakang dari set ini. Dan ternyata menurut Huw founder dari Brickset, sebagai bagian dari strategi The LEGO Group, set ini tidak tersedia di negara Eropa dan bahkan Huw sendiri membelinya melalui bricklink dan kebetulan dari toko Star Bricknesia milik orang Indonesia.
Dan saat penulis mengarang artikel ini, terlihat masih banyak penjual yang menjual set ini di online marketplace di Indonesia dengan harga yang kompetitif. Baiklah, kalau begitu mari segera kita mulai ulasan LEGO dari set 40226 Birthday Buddy ini!
Tampilan dari set LEGO Birthday Buddy
Pada foto di atas bisa dilihat bahwa set ini berbentuk seperti cupcake tetapi juga seperti suatu mahluk hidup. Pada review LEGO ini, pengarang mengira set ini adalah sejenis mahluk kartun lucu. Tetapi lalu pengarang melihat di atas kepalanya ada seperti bentuk lilin dan bagian atas tubuh mahluk ini bewarna coklat. Lambat laun pengarang mulai melihat bahwa bentuk mahluk ini seperti kue cupcake.
Dan akhirnya pengarang menyadari bahwa desainer dari set mainan LEGO ini tentunya memadukan antara kue cupcake dengan mahluk hidup lucu. Pada foto di atas mata dari mahluk hidup ini menggunakan mata laki-laki.
Pada foto di atas, terlihat set ini menggunakan bulu mata lentik sehingga terlihat lebih feminim. Mungkin bentuk feminim ini bisa disesuaikan dengan yang berulang tahun apabila memiliki gender perempuan. Artikel Brickset menyebutkan bahwa Mel Caddick, desainer dari set ini mendesain dengan konsep “kawaii” yang disukai oleh anak-anak dari kawasan Asia.
Sisi belakang dari set ini cukup polos. Dan saat melakukan ulasan LEGO, pengarang merasakan bahwa bagian bawah set ini mirip dengan Obelix dari komik Asterix karya René Goscinny dan Albert Uderzo. Saat pengarang masih kecil, pengarang sering membaca komik ini sehingga pengarang menyadari bahwa set ini mirip dengan tokoh Obelix.
Cupcake blasteran mahluk hidup ini terlihat bergembira dengan memegang balon dan ucapan selamat ulang tahun dalam bentuk stiker yang bisa ditempelkan pada bendera yang dibawahnya. Ucapan terima kasih pada stiker ini tersedia dalam bahasa Inggris, Jerman, Perancis, Spanyol, Korea, Mandarin Simplified, Mandarin Tradisional, dan Jepang.
Sayang sekali ucapan dalam bahasa Indonesia belum ada ya. Semoga suatu hari LEGO Group akan mulai membuat stiker dalam Bahasa Indonesia atau malah set yang berhubungan dengan Indonesia sehingga kita bisa membuat review LEGO tersebut nantinya.
Kesimpulan review LEGO Birthday Buddy
Bagi sejumlah orang, biasanya akan hanya ada dua pendapat. Antara suka dan tidak suka (love or hate). Dugaan pengarang, pihak yang tidak menyukainya bisa jadi karena mereka tidak dapat menafsirkan apa bentuk dari set ini sebenarnya karena terlihat seperti kue tetapi juga seperti mahluk hidup. Sedangkan pihak yang bisa menerimanya, mereka akan menyukainya karena desainnya sangat unik dan lucu.
Sementara itu bagaimana dengan pendapat anda yang melihat set ini? Apakah lucu atau malah tidak lucu? Sampaikan komentar anda pada kolom di bawah.
Sumber berita (Source):
Brickset. “Review: 40226 Birthday Buddy,” https://brickset.com/article/28626, accessed September 2021.