Indobrickville Telah Menjadi Recognized LEGO Fan Media!


Indobrickville Telah Mendapat Pengakuan Dari Perusahaan LEGO

Pengarang hendak membagikan kabar gembira. Hari Senin tanggal 8 November 2021 yang lalu, pengarang mendapatkan email dari Jordan Paxton yang merupakan Engagement Manager dari LAN AFOL Engagement di Perusahaan LEGO (The LEGO Group) yang menyatakan blog Indobrickville telah diakui secara resmi oleh Perusahaan LEGO menjadi Recognized LEGO Fan Media (RLFM) dan pengarang resmi menjadi salah satu LEGO Ambassador untuk mewakili komunitas Indobrickville di Indonesia. Tetapi pengarang nanti harus melalui tahapan onboarding (semacam orientasi) dahulu yang dilaksanakan oleh pihak The LEGO Group di Denmark. Tujuannya untuk melakukan perkenalan, mendapatkan informasi tugas dan tanggung jawab yang harus diemban dan pengarang bebas untuk bertanya mengenai LEGO Ambassador dan LAN.

 
 

Apa itu RLFM, LAN, LEGO Ambassador?

Pengarang tahu tentu banyak orang yang bertanya-tanya, apa itu LAN? Apa ada hubungannya dengan Teknologi Informatika? Apa itu LEGO Ambassador? Apa seperti duta besar negara kah? Fungsi kerjanya apa saja? Pengarang akan menjelaskan di bagian bawah. Tetapi sebelumnya akan pengarang jelaskan beberapa singkatan dari kata-kata yang digunakan.

  • RLFM = Recognized LEGO Fan Media yang berarti (bahasa pengarang ya) sarana media bagi para penggemar LEGO untuk mendapatkan informasi berita mengenai perusahaan LEGO, produk LEGO, kegiatan dan semua yang berhubungan dengan LEGO tentunya. Biasanya lebih difokuskan pada produk LEGO tentunya. Sedangkan status “Recognized” berarti fan media (dalam kasus ini blog pengarang) telah diakui oleh The LEGO Group dan mendapat ijin untuk dapat mewakili dengan pemberitaan the LEGO Group di Indonesia. Menjadi RLFM tentunya bukan hanya status nama, nanti pengarang akan mendapat dukungan dan sokongan dari The LEGO Group. Tentunya pengarang sendiri belum mengetahui support apa yang akan diberikan karena pengarang masih harus menyelesaikan tahapan onboarding dahulu.

 
 
  • LAN = LEGO Ambassador Network yang berarti Jaringan Duta LEGO. Terdapat website & forum khusus untuk tempat para LEGO Ambassador dari seluruh dunia untuk berkumpul untuk mendapatkan informasi dari Perusahaan LEGO dan juga berkomunikasi dengan wakil dari the LEGO Group dan tentunya juga sarana berkomunikasi sesama LEGO Ambassador. LAN ini disupervisi dan dikelola oleh The LEGO Group. Jadi LAN di sini tidak ada hubungannya dengan Teknologi Informatika ya, hahaha.

  • LEGO Ambassador yang secara harfiah berarti Duta LEGO. Nanti tugas lengkapnya akan dibahas di bawah.

Apa tugas dari seorang LEGO Ambassador?

Nah, tugas-tugas dari seorang LEGO Ambassador berdasarkan penjelasan dari email Jordan Paxton dan pada website LAN adalah:

  • Menjadi satu-satunya penghubung antara The LEGO Group di Denmark dengan komunitas yang diwakilinya.

  • Berpartisipasi dan berperan aktif di LAN.

  • Membawakan hal-hal yang muncul (ide, keluhan, saran) di komunitas yang diwakili ke LAN agar dapat bermanfaat kepada komunitas Recognized lainnya (Sebenarnya selain RLFM ada 2 kategori komunitas lain yaitu RLUG dan RLOC).

  • Membagikan informasi yang didapatkan dari LAN ke anggota komunitas yang diwakilinya.

  • Memastikan segala formalitas terlaksanakan seperti membuat laporan, pendaftaran, dan lain-lain.

  • Berpartisipasi dan menyalurkan survey yang diadakan oleh The LEGO Group.

  • Memberikan informasi terkini kepada pihak LAN apabila ada perubahan pada struktur kepemimpinan dari komunitas, perubahan di dalam komunitas, perubahan LEGO Ambassador, atau informasi lainnya yang berhubungan.

  • Peran dari LEGO Ambassador adalah dengan publik, dan seorang Duta LEGO harus menerima apabila nama dan foto mereka disebar pada jaringan LAN dan pada acara komunitas di mana para media akan hadir.

 
 

Hingga saat ini di Indonesia belum ada RLFM, jadi sepertinya Indobrickville akan menjadi RLFM pertama yang telah diakui the LEGO Group. Pengarang sangat berterima kasih kepada seluruh teman, saudara dan kerabat yang selama ini mendukung hingga pengarang ditunjuk menjadi Duta LEGO dan blog pengarang resmi diakui Perusahaan LEGO. Mulai saat ini setiap sisi bawah (footer) halaman Blog Indobrickville sudah dipasang logo Recognized LEGO Fan Media.

Nah, nanti setelah melewati masa orientasi, pengarang akan sharing keuntungan dan dukungan apa saja yang akan pengarang terima dari Perusahaan LEGO di Denmark. Dan apabila dari para pembaca hendak mengetahui perbedaan dari RLFM, RLUG dan RLOC, maka pengarang akan membahas pada artikel berikutnya di masa depan. Kalau mau dibahas perbedaannya, harap menyampaikannya pada kolom komentar di bawah ya!


Sumber:

Previous
Previous

Set Baru LEGO Star Wars 75313 AT-AT

Next
Next

Promo LEGO November Blibli